Minta Peringatan Hari Pahlawan Berlangsung Meriah
LUBUKLINGGAU-Staf Ahli Wali Kota Bidang Politik, Hukum dan Pemerintahan, Kgs H Effendi Feri mengatakan tanpa pahlawan kita tak akan ada disini.
Untuk itu sepatutnya lah kita berterimakasih kepada para pahlawan. Hal itu diungkapkannya saat memimpin rapat persiapan Peringatan Hari Pahlawan di Op Room Moneng Sepati, Selasa (29/10).
Terkait peringatan Hari Pahlawan tahun ini, dia meminta kepada seluruh ASN dilingkungan Pemkot Lubuklinggau agar menghadiri kegiatan itu.
Ambulan dan tenaga medis harus dipersiapkan personilnya, siapa tahu ada yang sakit pada saat acara nanti dan petugas medis harus mengecek fisik petugas pembawa bendera karena petugas pembawa bendera harus keadaan baik agar terhindar dari hal-hal tak diinginkan.
âKeberhasilan upacara terletak dari personil petugasnya, maka dari itu petugas harus siap melaksanakan tugas sebagaimana diharapkan,â ucapnya.
Masih kata Staf Ahli, Kepada Seksi Penggerakan Massa yang diketuai Kepala BKPSDM Kota Lubuklinggau agar dapat menggerakkan massa sebanyak-banyaknya.
Sementara untuk seksi kesehatan yang diketuai oleh Kepala Dinas Kesehatan agar menyiapkan dua mobil kesehatan jangan satu mobil dan seksi parkir yang diketua Wakapolres Kota Lubuklinggau harap menertibkan dengan benar parkir kendaraan dan lalulintas.
Semetara itu Kepala Dinas Sosial Lubuklinggau, AH Ritonga menjelaskan gambaran kegiatan yang akan dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Pahlawan.
Hari Pahlawan tahun ini jatuh pada hari Minggu. Untuk Kodim 0406 mohon disiapkan anggotanya, Dinas Pendidikan agar mempersiapkan siswa SMP, SMA dan mahasiswa masing-masing sekitar 30 orang.
Sedangkan Polres Lubuklinggau melalui Kasubag Bin Ops Akp Ermi SSos mengatakan untuk petugas akan dipersiapkan cadangannya apabila petugas inti berhalangan. Jam pelaksanan harus tepat waktu.